Manchester United Juara Liga Europa, Man City Kirim Tribut Unik


Manchester City mengirim pesan solidaritas yang unik kepada Manchester United menyusul keberhasilan rival mereka menjuari final Liga Europa. Pesan itu dinilai cerdas, mengena, dan sensitif dengan situasi terkini.

MU berhasil menjuarai kompetisi kasta kedua Eropa itu dengan mengalahkan Ajax Amsterdam di di Stadion Friends Arena, Stockholm, Swedia, Kamis dinihari WIB. Kemenangan ini dipastikan oleh gol Paul Pogba dan Henrikh Mkhitaryan.

Keberhasilan menjadi juara itu menjadi penebusan bagi MU yang hanya finis keenam di Liga Inggris. Kini, dengan trofi itu, mereka pun berhak berlaga di Liga Champions musim depan. Bagi Jose Mourinho, trofi itu jadi yang ketiga musim ini setelah Community Shield dan Piala Liga. 

Menjelang laga itu, muncul keprihatinan terkait teror bom dala acara konser Ariana Grande di Manchester Arena pada hari Senin, yang telah mengakibatkan kematian 22 orang, termasuk anak-anak. 

Warga Manchester mengadakan sebuah acara di Albert Square pada hari Selasa untuk menghormati para korban dan menentang para teroris. Sebelum pertandingan finla di Stockholm, menghentikan cipta dilakukan untuk menghormati para korban bom. 

Man City dan United sama-sama sudah melakukan tribut seusai insiden bom itu. Menjelang final Liga Europa, kedua klub itu pun seperti melupakan rivalitas sengit di antara keduanya.

Ketika laga final hampir usai dan MU sudah unggul, City memposting  gambar hashtag #ACityUnited di akun twitter, meniru yang telah beredar di media sosial selama 24 jam terakhir. Bedanya, ada sentuhan khusus di sana. Kata City diberi warna khas City, biru langit, dan kata United diberi warna merah khas MU.

Komentar